Cara Daftar dan Download Vaksin Meningitis Melalui Aplikasi Satu Sehat Mobile
Bagi calon jemaah haji yang akan berangkat ke Arab Saudi diwajibkan untuk melakukan vaksin meningitis. Namun tidak bagi jemaah umrah kecuali mereka yang memiliki komorbid.
Vaksin meningitis melindungi tubuh dari bakteri penyebab penyakit meningitis, yaitu Streptococcus pneumoniae juga disebut pneumococcus, Neisseria meningitidis juga disebut meningococcus, Haemophilus influenzae, juga disebut Hib, Listeria monocytogenes, grup B dan E. coli.
Meningitis adalah suatu gangguan infeksi peradangan pada selaput tipis yang menutupi dan melindungi otak dan sumsum tulang belakang. Meningitis bisa disebabkan oleh bakteri atau virus, namun ada juga yang disebabkan oleh penyakit jamur. Meningitis virus adalah bentuk yang paling umum. Sedangkan meningitis bakteri adalah bentuk yang paling serius.
Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mengumumkan bahwa sertifikat vaksin meningitis bisa diunduh melalui aplikasi Satu Sehat Mobile terutama bagi calon jemaah haji. Keputusan diatas telah diatur dalamSurat Edaran Nomor HK.02.02/C.I/9325/2022 yang diterbitkan oleh Kemenkes.
Cara daftar vaksin meningitis
-
Unduh dan buka aplikasi Satu Sehat Mobile versi terbaru
-
Tekan ikon menu ‘Vaksin dan Imunisasi’ di beranda
-
Pilih ‘Daftar Vaksin’
-
Klik ‘Vaksin Non-covid-19’
-
Tekan ‘Daftar Vaksinasi’
-
Isi identitas dan informasi yang diperlukan
-
Klik ‘Kirim’ dan ikuti petunjuk selanjutnya.
Cara cek dan unduh sertifikat vaksin meningitis
-
Buka aplikasi Satu Sehat Mobile
-
Tekan ikon menu ‘Vaksin dan Imunisasi’ di beranda
-
Lalu, pilih ‘Sertifikat Vaksin & Imunisasi’
-
Isi nama yang ingin dicek
-
Kemudian pilih ‘Non-covid-19’
-
Pilih sertifikat dan tekan tombol ‘Unduh Sertifikat’.
-
Sertififkat vaksin meningitis digital otomatis akan tersimpan pada ponsel.
Baca Juga :