Ini Pertolongan Jika Semburan Bisa Ular Kobra Kena Mata
Jenis ular, terutama di Indonesia yang dapat menyemburkan bisa hanya kobra. Bisa ular ini tidak hanya dapat disebarkan lewat gigitan, tapi juga semburan yang sudah pasti berbahaya. Jika semburan bisa itu terkena mata, apa yang harus dilakukan?
Salah satu pakar ular dari Yayasan Sioux Ular Indonesia, Muhammad Dzawil Arham memberikan cara yang tepat untuk mengatasi semburan bisa saat terkena mata. Ia mengingatkan untuk jangan sekalipun mengucek atau menggosoknya.
"Saat mata tersembur bisa ular, jangan pernah dikucek atau digosok dengan tangan dan benda apapun. Karena hal itu akan menyebabkan luka pada mata, sehingga bisa itu malah masuk ke dalam luka," terang Dzawil pada detikcom, Kamis (19/12/19).
Langkah yang benar adalah dengan memiringkan kepala ke arah mata yang terkena semburan. Misalnya, mata sebelah kiri yang tersembur, maka miringkan ke kiri begitupun sebaliknya. Setelah itu, siramkan air bersih ke arah mata.
"Kita sering sebut dengan teknik irigasi. Jadi setelah kepala dimiringkan ke arah bagian mata yang tersembur, alirkan air secara perlahan sebanyak 2-7 liter. Agar bisa itu dapat keluar dari mata," jelasnya.
"Efeknya mungkin nanti akan terasa berlendir saat bisa itu keluar dari mata. Dan setelahnya, mungkin mata akan terasa berat atau lengket seperti orang bangun tidur," kata Dzawil.
Efek ini dapat berlangsung cukup lama, bisa hingga beberapa hari. Dzawil mengingatkan, selama mata yang terkena semburan tidak mendapat penanganan yang berlebihan dan tidak dikucek itu akan aman saja.
Tips Rumah Aman dari Ular Kobra
Baca Juga :